Tali ID Card | Tali Lanyard

Tali id card atau tali lanyard adalah tali multi fungsi yang biasa digunakan untuk menggantungkan barang di leher baik itu id card, handphone, kunci dan sebagainya. Bahan yang sering digunakan untuk tali id card adalah polyester atau nylon. Polyester itu sendiri termasuk salah satu jenis bahan sintetis yang biasa digunakan untuk menambah kualitas dari kain tertentu. Tekstur kain ini lumayan keras namun dapat bertahan lama atau tidak mudah rusak.
Pada mulanya tali lanyard ini hanya dipakai dalam bidang olahraga sepakbola saja, namun perkembangan zaman begitu pesat sehingga sudah digunakan pada karyawan perusahaan, panitia acara (event) dan aksesoris elektronik. Perusahaan menggunakan tali ini sebagai ajang promosi, karena pada samping tali id card biasanya terdapat desain untuk mencantumkan nama atupun logo. Bagi penyelenggara acara/event digunakan sebagai identitas panitia atau peserta event tersebut. Sedangkan bagi gadget mania bisa digunakan untuk gantungan handphone.